Tuesday, August 18, 2020

Indonesia Negara Plural, Sohibul Iman: PKS akan Jaga Konsensus Bangsa untuk Persatuan

 

Jakarta (7/8) -- Presiden PKS Mohamad Sohibul merasa bersyukur dengan eksistensi kemerdekaan Indonesia hingga 75 tahun. Sohibul Iman menyebut kemerdekaan hingga 75 tahun di tengah bangsa yang sangat majemuk dari suka, agama, budaya dan bangsa sebagai keajaiban dunia.

"Bila dilihat betapa majemuknya Indonesia dari sisi agama, suku, budaya dna bahasa maka mampu bertahan selama 75 tahun merupakan miracle of the world. Tidak ada negara yang seprular Indonesia bisa bertahan hingga 75 tahun," ungkap Sohibul Iman dalam Tasyakuran dan Renungan Kemerdekaan bersama Tokoh Lintas Agama secara virtual, Senin (17/8/2020) malam.

Sohibul Iman mencontohkan negara Yugoslavia yang juga terdiri dari beberapa etnik kini sudah tercerai-berai. Bagi Sohibul eksistensi kesatuan bangsa ini merupakan karunia dari Allah SWT sekaligus ikhtiar dari founding fathers yang meletakkan dasar hidup bernegara.

"Indonesia bisa menyelenggarakan kehidupan berbangsa di tengah pluralitas karena berpegang teguh pada common platform seperti Pancasila, UUD NRI 1945, NKRI, Bhinneka Tunggal Ika, Bendera Merah Putih dan banyak konsensus dasar lain yang diletakkan pejuang dan founding fathers," ungkap doktor alumni Jepang ini.

Mantan wakil ketua DPR RI ini menegaskan atas dasar itulah PKS akan terus menjaga konsensus bersama itu dalam kehidupan berbangsa. PKS, kata dia, akan terus berjuang mempertahankan konsensus dasar bernegara menjadi pegangan semua anak bangsa.

"Sehingga ada badai apapun yang menimpa akan bisa kita selesaikan dengan cara kekeluargaan sehingga NKRI bisa tetap eksis," ujar Sohibul Iman.

Pria asal Tasikmalaya ini menambahkan Indonesia memang ditakdirkan menjadi negara yang majemuk. Ketika kita lahir, pluralitas di Indonesia sudah ada. "Pluratias di Indonsesia adalah taken for granted, harus kita terima sejak lahir," papar dia.

Sementara itu di sisi lain menciptakan kebersamaan dan persatuan adalah sesuatu yang harus diupayakan, bukan hal yang bersifat otomatis.

"Persatuan sifatnya harus kita upayakan. Malam ini kita adalah tasyakuran dan renungan kemerdekaan dari tokoh lintas agama dalam upaya mewujudkan semangat persatuan bangsa dalam konteks kehidupan antarumat beragama," ungkap mantan rektor Universitas Paramadina ini.

Bagi Sohibul, PKS akan terus berikhtiar menciptakan persatuan dan menjadikannya sesuatu yang ada dan ajeg di tengah kemajemukan bangsa.

No comments:

Post a Comment

Wali Kota Resmikan Penggunaan Pintu Air Phb Pondok Bambu

   Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menghadiri temu warga RW 011 Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Minggu (12/2/...