Saturday, February 5, 2022

Salurkan Hadroh, DPRD Apresiasi Kinerja Suku Dinas Kebudayaan Jakarta Timur

  


Jakarta – Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta Karyatin Subiyantoro kembali mengawal dan merealisasikan aspirasi yang datang dari masyarakat Jakarta khususnya di wilayah Dapil 6 Jakarta Timur. Kali ini ia merealisasikan program bantuan hadroh untuk berbagai lembaga, mulai dari majelis taklim hingga pemuda dan remaja masjid.

Ditemui di Jakarta pada Jumat (4/2/22), Karyatin menuturkan bahwa sudah sepantasnya ia sebagai wakil rakyat untuk mengawal dan merealisasikan aspirasi masyarakat yang datang kepada dirinya.

“Pertama, sudah kewajiban Saya mengawal aspirasi dari masyarakat, baik melalui reses maupun forum lainnya. Maka Alhamdulillah program bantuan hadroh ini dapat terlaksana”, Ujar Karyatin.

Agus mewakili Masjid Al-Hikmah Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur yang pada hari itu mendapat bantuan hadroh turut bangga dan mengucapkan terima kasih atas pengawalan aspirasi yang dilakukan oleh Karyatin.

Tak ketinggalan, Anggota Komisi A tersebut mengapresiasi kerja dari Suku Dinas Kebudayaan Kota Jakarta Timur atas adanya program hibah untuk masyarakat.

“Program pemberian hadroh ini adalah program hibah yang ada di DKI dan mekanisme penyalurannya diatur oleh rekan-rekan Sudin Kebudayaan, maka Saya mengapresiasi dan berterima kasih atas kerjasama yang baik ini, kolaborasi positif antara SKPD dan Legislatif yang outputnya adalah program positif untuk masyarakat.” Tutup Karyatin


No comments:

Post a Comment

Wali Kota Resmikan Penggunaan Pintu Air Phb Pondok Bambu

   Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menghadiri temu warga RW 011 Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Minggu (12/2/...