Wednesday, April 7, 2021

Wali Kota Jakarta Timur Pastikan Ruang Belajar Tatap Muka Steril Disemprot Disinfektan

 



TRIBUNJAKARTA.COM, DUREN SAWIT - Wali Kota Jakarta Timur, M Anwar memastikan penyemprotan disinfektan dilakukan di sekolah usai para siswa belajar tatap muka.

Seperti diketahui, uji coba belajar tatap muka sudah digelar mulai hari ini, Rabu (7/4/2021) dan akan dilakukan hingga Kamis (29/4/2021) medatang.

Sekiranya ada 85 sekolah di DKI Jakarta yang menggelar uji coba belajar tatap muka.

Dijelaskan Anwar, dari 85 sekolah yang ada, sebanyak 25 sekolah diantaranya berada di Jakarta Timur.

"Kemarin rencana 100 sekolah dievaluasi ternyata hanya 25 sekolah (di Jakarta Timur) yang memungkinkan belajar langsung. Nanti ke depan kita lihat kalau ini nggak menimbulkan klaster baru kita tambah lagi sekolahnya tapi kalau ada klaster baru tergantung kebijakan pimpinan pak Gubernur," katanya saat meninjau SDN Pondok Kelapa 05.

Sarana dan prasarana menjadi penentu utama pembelajaran tatap muka, di mana protokol kesehatan diterapkan secara ketat di tiap sekolah.

Selain itu, Anwar menjelaskan pembelajaran hanya diperuntukkan untuk siswa kelas 4, 5, dan 6.

Sehingga usai pembelajaran selesai, maka ruang kelas akan disemprot disinfektan.

"Sebelum belajar disinfektan ruangan dipastikan steril. Besok nggak belajar karena ada penyemprotan. Kemudian hari Jumat belajar kelas enam. Sehari masuk, besoknya disemprot disinfektan lagi," tandasnya.


No comments:

Post a Comment

Wali Kota Resmikan Penggunaan Pintu Air Phb Pondok Bambu

   Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menghadiri temu warga RW 011 Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Minggu (12/2/...