JAKARTA, KOMPAS.com — Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Pusat mulai memperbaiki 43 sumur resapan yang rusak di kawasan Gambir dan Menteng.
Kepala Suku Dinas (Kasudin) SDA Jakarta Pusat Mustajab mengatakan bahwa perbaikan ini baru dimulai pada tahun ini.
Baru mulai 2023, karena tahun lalu masa pemeliharaan sudah pihak ketiga. Karena sudah diserahkan ke kami, yang bangun itu dinas, operasionalnya kita," kata Mustajab di lokasi perbaikan Batu Ceper, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (8/2/2023).
Bentuk kerusakan yang ditemukan yakni pengeboran sumur yang terlalu dalam.
"Levelnya sama (seperti) jalan, (tapi) lebih dalam. Ada yang terlalu dalam, ada yang pecah retak karena beban mobil," kata Mustajab.
Dinas SDA menargetkan 400 titik sumur resapan selesai diperbaiki tahun ini atau 30 persen dari total 1.524 sumur resapan di Jakarta Pusat yang dibangun SDA DKI Jakarta.
Mustajab memaparkan, anggaran perbaikan untuk setiap unit sumur resapan sekitar Rp 3-5 juta rupiah.
"Anggarannya dari pemeliharaan. Seluruh material dalam perbaikan ini kita lakukan pelelangan," pungkas dia.
No comments:
Post a Comment