Thursday, April 7, 2022

Kendalikan Lonjakan Harga, Pemprov DKI Tambah Stok Pangan

 



Merdeka.com - Pemprov DKI menambah stok pangan di Jakarta selama ramadan untuk mengendalikan beberapa harga komoditi yang merangkak naik. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, penambahan stok pangan juga sekaligus bertujuan untuk memenuhi kebutuhan di Jakarta.

"Tentu dari kami menambah pasokan agar bisa meningkatkan supply agar harga bisa lebih terkendali," kata Anies di Balai Kota Jakarta, Kamis (7/4).

Namun, Anies mengingatkan bahwa pengendalian harga pangan di Jakarta tidak sepenuhnya berada dalam kontrol Pemprov DKI. Dia menuturkan, ada beberapa item atau kebijakan komoditi yang bukan merupakan kewenangan Pemprov DKI dalam pengendaliannya.

"Sebagian ada dalam kontrol DKI sebagian ada di luar kontrol DKI yang ada di dalam kontrol DKI nanti bisa kurangi beban masyarakat," ujarnya.

Lonjakan harga pangan juga dikritisi anggota Komisi IV DPR RI Andi Akmal Pasluddin. Ia meminta pemerintah mencari solusi untuk mengatasi kenaikan harga pangan.

Menurutnya, kenaikan harga komoditas strategis seperti pangan dan energi ini telah berdampak luas pada rakyat Indonesia terutama terhadap masyarakat kelas menengah ke bawah.

"Ada sekitar 115 juta kelas menengah dan masih ada ratusan juta rakyat menengah ke bawah yang terguncang dengan persoalan kenaikan harga ini," tutur Akmal dalam keterangannya.

Akmal mencontohkan sejumlah harga pangan masih bertahan di harga tinggi. Mulai dari minyak goreng hingga cabai rawit merah. Di sisi lain, kata dia, pajak pertambahan nilai (PPN) 11 persen dan kenaikan harga Pertamax serta solar nonsubsidi pun terjadi.

Lebih lanjut, Akmal mempertanyakan persoalan minyak goreng yang merupakan janji pemerintah untuk menyediakan subsidi dengan harga Rp14.000. Minyak goreng curah masih terpantau dengan harga Rp19.875 per kilogram, sedangkan minyak goreng kemasan premium melimpah di pasar dengan harga hingga Rp50.000 per dua liter.


No comments:

Post a Comment

Wali Kota Resmikan Penggunaan Pintu Air Phb Pondok Bambu

   Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menghadiri temu warga RW 011 Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Minggu (12/2/...