Wednesday, November 25, 2020

PGI Apresiasi PKS dalam Membangun Kerjasama Antar Elemen Bangsa

 



 Jakarta -- Ketua Umum Persatuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI) Pendeta Gomar Gultom memberikan apresiasinya terhadap PKS atas upaya membangun kerjasama antar elemen bangsa.

"Saya mengungkapkan penghargaan yang luar biasa kepada PKS. Bukan saja atas percakapan kita malam ini bahwa PKS mengajak seluruh elemen bangsa bahkan berkunjung, bersilaturahim untuk membangun kerjasama yang baik antar elemen bangsa," ucap dia saat acara Seri Webinar 4 yang bertema Menjaga Pancasila dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara, Rabu (25/11/2020).

Pendeta Gomar mengakui hal tersebut adalah inisiatif yang sangat patut dihargai ditengah kehidupan berbangsa dan bernegara.

Sebagai Ormas keagamaan dia berharap Indonesia memiliki partai yang sehat dan kuat sebagai pilar demokrasi.

"PKS yang kebetulan sebagai partai yang berbasis agama tentu saja kami sebagai Ormas keagamaan, punya kerinduan yang sama membangun akhlak dan moral bangsa ini," ungkap dia.

Selain PGI, Ketua Permabudhi Philip K Wijaya juga menyampaikan harapannya dalam rangka menjelang Munas V PKS.

"Saya yakin partai PKS makin hari makin berjaya. Moga-moga akan membawa kontribusi yang makin besar demi kemajuan Indonesia," tutur Philip.

Philip mewakili Permabudhi memberikan ucapan selamat disertai harapan kelancaran acara.

"Moga semua berjalan lancar, mencapai kesuksesan. Membawa manfaat yang nyata buat seluruh umatnya dan juga buat seluruh bangsa dan rakyat Indonesia," ucap Philip.

No comments:

Post a Comment

Wali Kota Resmikan Penggunaan Pintu Air Phb Pondok Bambu

   Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menghadiri temu warga RW 011 Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Minggu (12/2/...