Saturday, October 3, 2020

Dewan Minta Benahi Transportasi di Kepulauan Seribu

  


Jakarta – Ketua Komisi B DPRD DKI dari Fraksi PKS Abdul Aziz mendorong Pemerintah Provinsi DKI untuk membenahi sistem transportasi di Kepulauan Seribu. Dewan menilai pengembangan infrastruktur di sana tertinggal dan sangat berpengaruh pada pengembangan ekonomi masyarakat setempat.

“Kunci peningkatan fasilitas di Kepulauan Seribu adalah transportasi. Selama ini belum ada transportasi yang murah atau bersubsidi untuk meningkatkan fasilitas public dan taraf hidup warga Kepulauan Seribu,” kata Abdul saat dihubungi, kemarin.

Menurut dia, persoalan anggaran besar menjadi tantangan pengembangan transportasi di wilayah ini. Itu lantaran bahan-bahannya harus dibeli di Jakarta dan diangkut dengan biaya yang mahal. Walhasil, biaya pembangunan pun menjadi sangat tinggi.

“Kalau soal anggaran itu tergantung kebijakan gubernur. Saya kira Pemprov DKI memiliki Dinas Perhubungan dan BUMD bidang transportasi, Trans-Jakarta yang siap untuk menangani masalah tersebut,” tandasnya.


No comments:

Post a Comment

Wali Kota Resmikan Penggunaan Pintu Air Phb Pondok Bambu

   Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menghadiri temu warga RW 011 Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Minggu (12/2/...